Dampak Evolusi Ponsel Dunia

Advertisement
Dampak Evolusi Ponsel Dunia - Sepuluh tahun yang lalu kita mungkin tak pernah membayangkan, ponsel yang dulu itu cuma bisa telepon dan SMS, nada deringnya pun masih tulit-tulit - sekarang sudah bisa berbagai fungsi. Dan harganya juga makinmenggila.

Ponsel yang dulunya cuma basic phone, seiring perkembangan zaman, tren, dan teknologi, mulai berkembang, regenerasi, bermetamorfosis, menjadi feature phone. Era itu pun berlalu dan kini makin canggih lagi. Maka, hadirlah smartphone, sang ponsel cerdas.

Mulai dari main game, internetan, multimedia messaging, email, menonton video, mobile shopping, dan lain sebagainya, tinggal sebut saja, semua ada dan semua bisa. Pilihan pun makin banyak, mulai dari yang paling murah sampai yang paling mahal. Tinggal liat kantong kita aja..
Nah, melihat tren yang terus berubah cepat, mungkin kita kembali dibuat penasaran. Kiranya, bakal seperti apa tren gaya hidup digital mobile ini nantinya. Apa saja dampaknya bagi kehidupan kita di masa depan.

Tak perlu berlama-lama, simak saja penerawangan Ericsson yang juga membayangkan bakal ada 50 miliar perangkat yang terhubung di dunia dalam waktu tujuh tahun dari sekarang, tepatnya di 2020 nanti. Seperti apa yah?
Dampak Evolusi Ponsel Dunia | kangAli | 10